search

Jumat, 16 Oktober 2009

Svante August Arrhenius

Svante August Arrhenius dilahirkan di kota Vik pada 19 Februari 1859, ayahnya bernama Svante Gustaf Arrhenius, ibunya bernama Carolina Christina Thunberg. Beliau merupakan keturunan keluarga petani. Pamannya adalah Profesor Botani dan Rektor di Agricultural High School (sekolah menengah agrikultural), Ultuna dekat dengan kota Uppsala kemudian sebagai Sekretaris di Swedish Academy of Agriculture (akademi agrikultur Swedia). Ayahnya sebagai pegawai surveyor tanah di University of Uppsala.

Sejak kecil, Arrhenius menunjukkan bakat di bidang aritmatika dan di sekolahnya dia sangat tertarik pada matematika dan fisika. Tahun 1876 dia masuk University of Uppsala mempelajari matematika, kimia dan fisika. Tahun 1881 dia pergi ke Stockholm sebagai asisten Prof. E. Edlund di Academy of Sciences. Tahun 1884 dia menghasilkan tesis yang berjudul Recherches sur la conductibilité galvanique des électrolytes/Investigations on thegalvanic conductivity of electrolytes (=Studi Konduktivitas Galvani pada Elektrolit).

Tahun 1891, Arrhenius menolak gelar Profesor dari Giessen, Germany. Tetapi, tidak lama setelah itu, beliau mendapat penawaran menjadi staf pengajar di Stockholms Högskola. Di sana pulalah beliau menjadi Profesor Fisika pada tahun 1895. Karirnya di Stockholms terus meningkat, sampai berhasil terpilih menjadi rektor dari 1897 sampai 1905.

Arhenius termask ilmuwan yang rajin menulis buku. Hasil karyanya antara lain: Tahun 1900 menerbitkan buku berjudul /Lärobok i teoretisk elektrokemi/Textbook of theoretical electrochemistry/( Buku Teks Teori Elektrokimia). Diikuti buku /Theorien der Chemie/ Theories of Chemistry/ (Kimia Teori) dan buku /Immunochemistry/ tahun 1906. tahun 1918 menerbitkan buku the Silliman lectures /Theories of solutions/ (Teori Larutan). Tahuin 1903 menerbitkan “Lehrbuch der kosmischen Physik” (Buku Teks Fisika Alam Semesta).

Selama perang dunia pertama, dia membuat usaha yang luar biasa yaitu membebaskan dan memulangkan kembali para ilmuwan Jerman dan Austri yang menjadi tahanan perang. Arrhenius menikah dua kali, pertama tahun 1894 dengan Sofia Rudbeck dan mendapatkan satu putra dan tahun 1905 dengan Maria Johansson dan darinya mendapatkan satu putra dan dua orang putri. Arrhenius meninggal di Stockholm pada 2 Oktober 1927 dan dimakamkan di Uppsala.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar